Friday, November 6, 2015

Sensor Ultarsonik CVAVR

Sensor Jarak Dengan Ultrasonik SRF 05

Seiring kemajuan zaman kini kita bisa mengukur ketinggian badan atau mengukur jarak tanpa menggunakan meteran tapi menggunakan sensor Ultrasonik .Tetapi jarak tersebut terbatas pada sensor Ultrasonik SRF 05 maksimal jarak yang bisa diukur adalah 3 meter .Cara kerja Sensor ini adalah dengan mengirim gelombang ultrasonik yang kemudian nantinya apabila ada benda di depannya akan dipantulkan gelombang tersebut dan kemudian di tangkap lagi gelombang tersebut oleh sensor SRF 05 .
Berikut gambar sensor Ultrasonik ..


1.Pin 5v untuk koneksi ke tegangan 5V dc.
2.Trigger Input dipakai untuk memicu pembangkitan gelombang ultrasonic. Berupa sinyal ‘HIGH’ selama minimal 100 us.
3.Echo Output untuk memantau kondisi logika, apakah gelombang ultrasonic sudah diterima kembali atau belum.
4.0 V (GND) dihubungkan ke ground.


Pengaplikasian sensor SRF 05 ke ATmega16/8535/32 :




Untuk programnya saya buat dengan compiler C (CVAVR) :


/*******************************************************
This program was created by the
CodeWizardAVR V2.60 Evaluation
Automatic Program Generator
© Copyright 1998-2012 Pavel Haiduc, HP InfoTech s.r.l.
http://www.hpinfotech.com

Project :
Version :
Date    : 18/04/2015
Author  : DIMAS PANJI K.A.
Company :   
Comments:


Chip type               : ATmega8535
Program type            : Application
AVR Core Clock frequency: 16.000000 MHz
Memory model            : Small
External RAM size       : 0
Data Stack size         : 128
*******************************************************/

#include <mega8535.h>
#include <alcd.h>
#include <stdio.h>
#include <delay.h>
#define trigger PORTC.1
#define echo PINC.0
unsigned int jarak;
char buf[33];
#asm
.equ __lcd_port=0x1B ;PORTA
#endasm
#include <lcd.h>
void ukur_jarak()
{
unsigned int i;
jarak=0;
delay_us(100);
trigger=1;  //tout, H=5 us
delay_us(15);
trigger=0;
delay_us(100);
while(!echo);
for (i=0;i<=300;i++)
{
if (echo) {jarak++;}
delay_us(58);
}
}
void main(void)
{
lcd_init(16);
DDRC.O=0;
DDRC.1=1;
lcd_clear ();
lcd_putsf (“Range Sensor”);
lcd_gotoxy(0,1);
lcd_putsf (“Jarak=”);
while (1)
{
ukur_jarak();
sprintf (buf,”%d cm”,jarak);
lcd_gotoxy (6,1);
lcd_puts (buf);
if(jarak>=300)
      {
      lcd_gotoxy(6,1);
      lcd_putsf("Max");
      }

 if(jarak<=100)
      {
      PORTB=0xff;
      }
      else
      {
      PORTB=0x00;
      }
delay_ms(500);
}
}

 Penjelasan Program :

Program diatas saya beri batasan maksimal 3 meter karena jika lebih dari 3 meter sensor tersebut eror karena batas maksimal Sensor Ultrasonik SRF 05 setau saya adalah 3 Meter .
Program diatas saya buat jika mendeteksi benda yang jaraknya kurang dari 1 meter maka akan menyalakan semua LED yang masing-masing LED saya pasangkan pada PORTB .Program diatas bisa juga diaplikasikan untuk WLC atau Water Level Control dirumah anda jadi apabila rumah anda menggunakan bak tandon yang nantinya akan di isi air dari sumur bisa diberi Sensor Tersebut agar sewaktu air itu sudah penuh nanti akan otomatis mati dan apabila air habis nanti pompa air akan otomatis hidup ..
Bagi yang ingin menggunakan alat-alat berbasis ultrasonik untuk sensor jarak pada mobil ,untuk WLC,untuk Sensor ketinggian badan,atau lainnya bisa inbox ke saya .Bentuk alat sudah siap jadi tinggal pakai dan tentunya harga terjangkau ...




Ok sekian dari saya semoga bermanfaat .....

Bagikan

Sensor Ultarsonik CVAVR
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.